Search

Satu Korban Lion JT 610 Alumni Universitas Jambi

VIVA – Pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan Karawang, pada Senin pagi, 29 Oktober 2018 satu di antaranya alumni Universitas Jambi tahun 1989. Hal ini membuat duka mendalam bagi Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Jambi (Unja). 

Hal itu diakui Ketua IKA Unja, Cornelis Buston. Dia baru mengetahui siang tadi dari grup WhatsApp yang ada di telepon genggamnya.

"Sudah ramai tadi di grup IKA Unja," katanya kepada VIVA.

Dia menambahkan, korban adalah alumni Unja dari Fakultas Ekonomi, angkatan 1989. Korban, katanya, bekerja di Kementerian Keuangan.

"Namanya Ari Budiastuti, asal Jakarta, dan pernah berkuliah di Universitas Jambi angkatan 89," kata Cornelis Buston yang merupakan ketua DPRD Provinsi Jambi.

Lihat Juga

Dia juga menambahkan bahwa korban baru pindah ke Pangkalpinang dari Kementerian Keuangan Jakarta, pada 1 Oktober lalu.

Dengan kejadian itu, Cornelis yang juga alumni Unja angkatan 1984 ikut berduka, dan mengucapkan belasungkawa sedalam-dalamnya.

"Kami atas nama Ikatan Keluarga Alumni Unja turut berduka, semoga para korban husnul khotimah dan yang ditinggalkan diberikan kekuatan iman. Amin," katanya kepada VIVA.

Dari informasi yang didapat, korban saat ini mendapatkan promosi jabatan di Kantor Pelayanan Pajak Bangka dan menyandang jabatan sebagai kasi Eksten.

Let's block ads! (Why?)

https://ift.tt/2SDhCCu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Satu Korban Lion JT 610 Alumni Universitas Jambi"

Post a Comment

Powered by Blogger.